wisata pulau pari jakarta
Obyek Wisata Pulau Pari Yang Asyik dan Bisa Dikunjungi
Mei 28, 2019
Mengenal Sejarah dan Kebudayaan Pulau Seribu, Pulau Penuh Pesona
Juni 27, 2019
wisata pulau pari jakarta
Obyek Wisata Pulau Pari Yang Asyik dan Bisa Dikunjungi
Mei 28, 2019
Mengenal Sejarah dan Kebudayaan Pulau Seribu, Pulau Penuh Pesona
Juni 27, 2019

Pulau seribu merupakan obyek wisata yang memiliki banyak pulau di dalamnya. Pulau seribu terletak di Jakarta, ada yang dekat dengan kota Ibu Kota tetapi ada juga yang jauh. Bisa dibayangkan bagaimana luasnya pulau seribu kan ?

Tempat wisata yang ada di pulau seribu memiliki keunikan masing-masing yang menjadi daya tarik bagi pengunjung. Pulau yang ada di kepulauan seibu seperti pulau sepa, pulau tidung, pulau harapan, pulau perak, pulau pari, pulau pramuka, pulau dolphin, pulau macan, pulau bidadari, pulau oshurt dan masih banyak lainnya.

Pulau sepa merupakan pulau yang terletak di kepulauan seribu dengan panorama alam yang sangat menakjubkan. Adanya pasir putih dan laut yang masih sangat jernih membuat pulau sepa banyak dikunjungi oleh wisatawan. Selain di sekitar daratan pulau sepa yang bagus, pemandangan bawah laut di pulau sepa juga tidak kalah menakjubkannya.

Wisatawan yang berkunjung ke pulau sepa tidak hanya yang berasal dari dalam negeri tetapi manca negara. Banyak yang datang secara rombongan ke pulau sepa, untuk itu bagi kalian yang sedang mencari tempat wisata di Jakarta pulau sepa sangat cocok dijadikan pilihannya. Setiap pulau akan menampakan keindahan alam di sekitar dan juga ada yang menampakan keindahan bawah laut. Nah, pada artikel ini akan dibahas apa saja aktivitas seru yang bisa dilakukan di wisata pulau sepa yang ada di kepulauan seribu, Jakarta.

Mengarungi Laut dengan Boat

Salah satu kendaraan yang bisa digunakan untuk sampai ke pulau sepa adalah menggunakan boat. Selama perjalanan dari marina Ancol menuju ke pulau sepa kalian akan dimanjakan dengan indahnya hamparan laut dan terpaan angin yang akan membuat suasana menjadi sejuk.

Untuk sampai di pulau sepa membutuhkan waktu yang cukup lama yaitu sekitar sembilan puluh menit. Namun, jangan khawatir waktu yang lama akan dibayarkan semua dengan keindahan alam yang sangat menakjubkan mulai dari perjalanan sampai di pulau sepa.

Berjalan di Sekeliling Pulau

Ketika kalian sudah sampai di pulau sepa, kalian akan disambut dengan keindahan hamparan pasir yang putih dengan jernihnya air laut yang berwarna biru kehijauan. Tidak hanya itu, kalian juga akan melihat keindahan terumbu karang yang ada di sekitar pulau sepa.

Luas pulau sepa yang tidak terlalu besar membuat pengunjung bisa mengelilinginya dengan berjalan kaki dan sepuasnya. Kalian bisa mengelilingi pulau sepa tanpa alas kaki karena pasir disana sanagt lembut. Selain itu, kalian juga bisa berjemur dan bermain di hamparan pasir.

Diving dan Snorkeling

Pulau sepa juga menyediakan keindahan bawah laut yang sangat indah, untuk itu bagi para pengunjung bisa melakukan kegiatan snorkeling ataupun diving. Ketika berada di bawah laut akan terlihat banyak ikan berwarna-warni. Bagi kalian yang tidak pandai berenang tidak perlu khawatir, karena akan disedikan pelampung besar untuk keselamatan.

Tidak hanya ikan yang berwarna warni tetapi ketika sudah berada di bawah laut pengunjung akan menikmati air yang sangat jernih,terumbu karang yang masih sangat terawat dan beragam satwa laut yang masih terjaga dan lucu. Ada juga fasilitas baru di pulau sepa yang bisa membuat pengunjung berjalan-jalan di bawah laut atau yang dikenal dengan maarine walk. Keindahan bawah laut mulai dari air yang jernih dan beragam fauna yang ada di dalamnya akan emnjadi daya tarik wisatawan untuk melihatnya.

Pengunjung yang melakukan marine walk akan menggunakan tutup kepala seperti helm. Di sana pengunjung akan terkagum-kagum melihat dan menikmati keindahan bawah laut dan akan selalu merasa bersyukur atas ciptaan-NYA.

Wisata Pulau Sepa kepulauan seribu Menikmati Sunset dan Sunrise

Banyak orang yang ingin melihat keindahan pada saat matahari terbit dan matahari terbenam. Nah, pulau sepa merupakan tempat yang cocok untuk melihat keindahan pada saat sunrise dan sunset.

Jika ingin melihat sunrise tentunya pengunjung harus bangun lebih awal di pagi hari. Jika cuaca mendukung dan cerah akan terlihat warna kuning keemasan dari sebelah timur dari terbitnya matahari. Pemandangan sunrise akan terlihat lengkap dengan udara yang sejuk dan pemandangan laut yang indah.

Wisata Pulau Sepa kepulauan seribuUntuk itu banyak pasangan suami istri yang memilih untuk bulan madu ke pulau sepa. Pulau sepa menyediakan penginapan dan juga restoran, sehingga semua kebutuhan bisa terpenuhi di pulau sepa. Water Park atau Permainan Air

Di pulau sepa pengunjung juga bisa melakukan beberapa aktivitas permainan air seperti banana boat, doughnut boat, jet ski, memancing dan masih banyak permainan yang bisa dilakukan. Di pulau sepa tersedia dermaga yang digunakan bagi pengunjung yang ingin memancing. Pengunjung bisa duduk berjam-jam menunggu ikan hasil atngkapan sambil menikmati keindahan pasir putih yang ada di sekitar pantai dan birunya air laut.

Wisata Pulau Sepa kepulauan seribu Berlatih para Scuba Driver

Selain pengunjung bisa menikmati keindahan alam yang ada di pulau sepa, tidak sedikit orang yang berkunjung ke pulau sepa untuk berlatih scuba driver. Bahkan pulau sepa dijuluki sebagai “The Paradise for Diver In Jakarta”, dengan julukan tersebut tidak diragukan lagi betapa indahnya pulau sepa.

Pengunjung yang akan melakukan latihan diver selain akan mendapatkan lisensi menyelam bonusnya adalah mereka dapat melihat dan menikmati pemandangan alam bawah laut yang sangat menakjubkan.

Bersantai dan Berjemur

Bagi kalian yang ingin menikmati keindahan alam di pulau sepa tanpa harus berenang atau menyelam, kalian bisa menikmatinya dengan duduk di pinggir pantai. Kalian akan merasakan semilir angin, warna laur biru kehijauan yang akan memanjakan mata dan tentunya pemandangan alam di sekitar yang sangat indah.

 Berikut 7 aktivitas yang bisa dilakukan pada saat berlibur ke pulau seribu tepatnya di pulau sepa. Harga yang disediakan di pulau sepa juga berbeda-beda tergantung paket yang dipilih oleh pengunjung.

Fasilitas yang ada di pulau sepa terbilang lengkap sehingga tidak akan mengecewakan pengunjung. Mulai dari fasilitas penginapan yang disedikan di tour pulau sepa sampai peralatan untuk permainan air semua tersedia disana. Tidak hanya itu fasilitas seperti restoran, tempat meting dan lainnya semua tersedia. Terdapat kurng lebih 38 unit berupa rumah panggung yang terbuat dari kayu dan di anyam sehingga akan membuat keunikan banguan tersebut. Tetapi bagi kalian yang terbiasa tidur di ruangan yang mewah disana juga disediakan ruangan yang mewah, jadi tinggal kalian yang menentukan pilih yang seperti apa.

Berlibur ke pulau sepa akan menambah pengalaman yang tak terlupakan dan tentunya akan merasakan sensasi yang berbeda. Tidak perlu mengeluarkan banyak uang dan pergi jauh ke luar negeri di pulau sepa kalian bisa menikmati keindahan alam di Indonesia yang sangat eksotis. Nah, tidak ragu lagi kan untuk berlibur ke pulau yang satu ini ? yuk, jangan sampai kalian hanya mendengar cerita akan keindahan pulau sepa dari teman ataupun dari keluarga.

 

Comments are closed.